Selembar – Sekarang cara cek kuota internet Axis lebih cepat dan mudah, selain menggunakan aplikasi axisnet berikut beberapa cara lainnya yang bisa dicoba. Penasaran bagaimana? simak ulasan lengkapnya berikut ini
Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2008, Axis merupakan perusahaan operator seluler yang mengalami pertumbuhan tercepat di Indonesia. Kini, Axis tersedia lebih dari 400 kota di seluruh Indonesia dan beberapa pulau-pulau besar termasuk Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Lombok.
Dengan kantor pusat yang berada di Jakarta, Axis memiliki jaringan 2G, 3G, hingga 4G, melayani lebih dari 15 juta pelanggan telepon seluler serta didukung oleh lebih dari 800 pegawai yang loyal dan berdedikasi.
Beberapa kelebihan di atas, tentunya membuat kamu semakin yakin dan mantab untuk memilih Axis. Selain menjangkau kalangan anak muda dengan berbagai penawaran menarik seputar kebutuhan internetnya, provider seluler yang satu ini juga memiliki harga yang sangat terjangkau.
Daftar Isi
4 Cara Cek Kuota Internet Axis Cepat Dan Mudah
Jika kamu adalah salah satu pelanggan Axis dan tidak ingin kehabisan kuota, maka kamu perlu sering-sering melakukan cek sisa kuota Axis kamu dengan cara:
1. Cek Kuota Internet Axis mu dengan Layanan SMS
Cara pertama ini tergolong cukup mudah. Kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Buka menu pesan di ponsel kamu baik di android ataupun di iOS.
- Tulislah pesan baru dengan mengetikkan KUOTA dan kirim pesan ke 123.
- Tunggulah beberapa menit hingga ada SMS balasan dari operator Axis berisi pemberitahuan tentang informasi paket internet Axis, sisa kuota, dan masa aktif berlakunya kuota.
- Pengecekan sisa kuota Axis tidak dikenakan biaya administrasi.
2. Cara Cek Kuota Internet Axis-mu dengan Menu USSD
Kamu juga bisa melakukan cek sisa kuota Axis-mu dengan menu USSD. Caranya mudah, cukup ikuti panduan di bawah ini:
- Masuk ke menu panggilan dan ketikkan *123*7*3# di layar ponselmu.
- Kemudian tunggulah beberapa saat hingga muncul pop up notifikasi berisi informasi paket yang sedang aktif, lalu pilih menu yang kamu inginkan.
- Pilihlah menu selanjutnya dan akan muncul informasi kuota internet yang tersisa dan masa aktif kuota Axis mu.
3. Cek Kuota Internet Axis-mu dengan Aplikasi AXISNet di Android
Jika kamu memiliki ponsel berjenis android, kamu juga bisa melakukan pengecekan sisa kuota Axis-mu dengan menggunakan aplikasi AXISNet. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:
- Download aplikasinya di Google Play Store.
- Setelah proses download selesai, instal aplikasi tersebut di ponsel kamu.
- Bukalah aplikasi tersebut dengan terlebih dahulu melakukan pendaftaran/registrasi.
- Informasi tentang paket Axis akan muncul di halaman utama.
- Untuk mengetahui berapa sisa kuota kamu, pilih menu “Lihat Detail”.
4. Cara Mengetahui Kuota Internet Axis-mu dengan AXISNet di iOS
Lain halnya jika ponsel kamu berjenis iOS. Kamu juga bisa melakukan pengecekan sisa kuota Axis-mu dengan menggunakan aplikasi AXISNet tetapi berbeda caranya.
- Download aplikasi AXISNet di App Store.
- Instal aplikasi di ponsel kamu.
- Bukalah aplikasi tersebut dengan login atau registrasi terlebih dahulu.
- Informasi tentang paket Axis akan muncul di halaman utama.
- Untuk mengetahui berapa sisa kuota kamu, pilih menu “Lihat Detail”.
- Selain untuk mengecek sisa kuota Axis, aplikasi AXISNet juga bisa digunakan untuk melakukan pembelian paket internet, transfer pulsa, melihat informasi promo dan diskon terbaru, dan berbagai fitur menarik lainnya.
Rekomendasi Paket Axis Termurah dan Cara Daftar
Paket internet Axis termurah adalah paket bernama Bronet Axis yang hanya dihargai dengan Rp. 888. Paket ini berisi kuota 15 MB dengan masa aktif kuota 1 hari.
Selain itu, Axis juga menawarkan pilihan paket murah lainnya seperti berikut ini, namun perlu diingat harga bisa berubah sesuai ketentuan Axis:
• Paket Axis 1GB 60-hari : Rp 13.975/bulan
• Paket Axis 1GB 30-hari : Rp. 19.900
• Paket Bronet Axis 60 hari 2GB : Rp. 27.950
• Paket Bronet 00-06 & 00-24 1GB 30 hari : Rp. 14.900
500 MB Kuota 2G/3G/4G dan 500MB Kuota Midnight 00-06
• KZL Browsing Bulanan 30 hari : Rp. 14.900
Unlimited browsing via Opera Mini
• Paket KZL Chat Bulanan 30 hari : Rp. 14.900
Unlimited chat (WA/Line/BBM)
• Paket KZL Sosmed Bulanan 30 hari : Rp 14.900
Unlimited Sosmed (FB/Path/Twitter)
• Paket Bronet 60 Hari 3GB : Rp. 38.950
• Bronet 24 Jam 1GB 30 Hari : Rp. 19.900
• Paket OBOR 00-06 5GB 30 Hari : Rp. 19.900
Kuota Midnight 5GB
• KZL Games Bulanan 30 Hari : Rp. 19.900
Unlimited Download Games Premium
• KZL Chat + Sosmed Bulanan 30 Hari : Rp. 19.900
Unlimited Chat + Sosmed (WA/Line/BBM/FB/Path/Twitter)
Baca juga tutorial cara mengetahui sisa kuota IM3
Sebenarnya masih banyak paket-paket lain Axis yang bisa kamu pilih. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa berkunjung ke situs resminya. Nah itulah mengenai cara mengecek sisa kuota internet Axis terbaru yang bisa Kamu coba. Semoga informasi ini bermanfaat ya. Terimakasih!