Cara Mengubah PDF ke JPG Secara Online dan Offline

Selembar – Apakah sedang mencari cara mengubah PDF ke JPG? Untuk mengubahnya ada dua cara yang bisa anda lakukan yaitu secara online ataupun dengan aplikasi offline

File PDF pada komputer bisa diubah menjadi file image atau gambar dengan format JPEG. Mengubah format file terkadang diperlukan untuk mempermudah proses pencetakan, memasang di situs web, atau untuk di unggah ke situs yang hanya menerima format image.

Untuk mengubah file PDF menjadi image JPG, bisa dengan menggunakan cara online maupun offline.

Cara Mengubah PDF ke JPG Image Online

Cara Mengubah PDF ke JPG Image Online dan Offline

Cara ini mudah dan tidak memerlukan software tambahan karena menggunakan koneksi internet dan server penyedia. Berikut cara convert file lewat situs Free PDF Convert:

  • Kunjungi situs www.freepdfconvert.com/id/ untuk membuka situs dengan bahasa pengantar bahasa Indonesia.

Mengubah File PDF ke JPG Image Online

  • Jendela konversi akan muncul di layar, unggah file yang akan di ubah ke image. Pengguna juga bisa mengunggah file dari Google Drive, Dropbox, dan tautan internet.
  • Setelah mengunggah, sistem server akan otomatis mengkonversi file PDF menjadi image JPG. Tunggu hingga proses konversi selesai.
  • Klik pada thumbnail file JPG hasil konversi untuk mengunduh file. Opsi lain adalah klik tombol Unduh untuk mengunduh semua gambar ke format ZIP, terutama jika file PDF terdiri dari beberapa halaman. Pengguna juga bisa memilih opsi menyimpan di Google Drive atau Dropbox.

Mengunduh hasil konversi ke jpg

  • Cek file di folder download. File PDF yang sukses diubah akan memiliki ekstensi.jpg.

Cara online ini tidak memerlukan software tambahan. Selain itu, pengguna juga bisa mengunggah file dari penyimpanan online.

Cara Menkonversi File PDF ke JPG Image Offline

Ada cara lain untuk mengubah file PDF menjadi image jpg tanpa perlu menggunakan koneksi internet. Berikut langkah-langkah cara mengubah pdf ke jpg secara online dengan mudah:

Mengubah File PDF ke JPG Image Offline

  • Buka aplikasi PDF to JPG Converter. Jika di komputer atau laptop anda belum terinstal, silahkan unduh dan instal aplikasinya terlebih dahulu.
  • Pastikan aplikasi sudah terinstal dan terdaftar di server pengembang.
  • Klik pilihan Add pada ikon pojok kiri atas.
  • Masukkan file PDF yang ingin anda ubah ke ekstensi JPG.
  • Pada jendela konversi, tentukan output format dengan memilih ekstensi.jpg.
  • Tentukan jumlah halaman yang akan diubah di bagian setting.
  • Tentukan direktori dimana file akan disimpan di kolom output path.
  • Klik tombol Convert PDF File Now.
  • Kemudian tunggu hingga konversi selesai pada angka seratus persen.
  • Setelah konversi selesai, klik pilihan Exit di pojok kanan atas tampilan.

Dengan cara ini, pengguna bisa ubah PDF ke JPG tanpa perlu koneksi internet. Selain itu, halaman yang akan di konversi juga bisa dipilih. Namun pengguna perlu terlebih dahulu menginstall software aplikasi di komputer.

Kualitas image JPG akan bergantung pada file PDF dan juga tool yang digunakan. Periksa apakah file gambar cukup jelas untuk dibaca setelah proses mengkonversi selesai. Itulah cara mengubah PDF ke image JPG secara online dan offline.

Nah itulah tutorial mengenai cara mengubah PDF ke JPG Image Online dan Offline dengan Mudah. Semoga apa yang sudah di sampaikan di atas bisa bermanfaat. Selamat mencoba! jangan lupa baca juga artikel-artikel menarik lainnya seputar teknologi di selembar, terimakasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top